Umum

Progam Senam Sehat Sanak BZ-WIN Selalu Dipadati Emak-emak

Infolahat, Pasar Lama – Sejumlah emak-emak mengikuti program senam sehat yang diadakan oleh relawan Sanak BZ-WIN setiap hari minggu pagi di Posko Sanak BZ-WIN di Pasar Lama. 

“Kegiatan rutin senam sehat yang diadakan setiap hari Minggu pagi selalu dipadati emak-emak di Posko Sanak BZ-WIN,” kata ketua program senam sehat relawan Sanak BZ-WIN Ipon Agustian, Minggu (29/9/2024).

Ipon menjelaskan, program sehat selain bertujuan untuk kesehatan namun juga untuk memperkuat kekuatan jejaring relawan emak-emak.

“Senam sehat ini tentu untuk kesehatan dan selebihnya bertujuan untuk memperkuat jejaring emak-emak yang akan memenangkan pasangan BZ-WIN,” ungkapnya.

Menurutnya, Sanak BZ-WIN memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk emak-emak agar ikut berperan dalam menentukan masa depan Lahat yang lebih baik. Maka dari itu, diadakan program senam sehat untuk menarik emak-emak bergabung.

“Ini kegiatan yang menyehatkan dan mengembirakan, disukai oleh kaum emak-emak. Makanya kita tarik untuk bergabung dengan program yang menarik,” jelasnya.

“Kalau emak-emak sudah bergerak maka saya yakin pasangan BZ-WIN menang sebagai calon bupati dan calon wakil bupati Lahat,” lanjutnya.

Ipon memastikan akan terus melakukan program tersebut sampai hari pemilihan Pilkada Lahat. 

“Program ini akan terus berlangsung sampai hari pemilihan setiap minggu pagi dan akan disiapkan makanan dan minuman,” tandasnya. 

Related Articles

Back to top button