Struktur dan Komposisi DPC PDI Perjungan Lahat Resmi Di-SK-kan DPP
Infolahat, Lahat- Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDI Perjuangan) Kabupaten Lahat, Yulius Maulana, menyampaikan telah menerima Surat Keputusan DPP PDI Perjuangan tentang Penyesuaian Struktur dan Komposisi Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Lahat Masa Bhakti 2019-2024.
Diketahui, Yulius Maulana ditunjuk sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lahat menggantikan Samarudin yang mengundurkan diri.
“Alhamdulillah sudah final, penyusunan struktur dan komposisi pengurus partai sudah di SK kan oleh DPP,” kata Yulius dalam keterangannya, Selasa (9/5/2023).
Surat keputusan tersebut tertuang dalam Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan bernomor 19.04-C/KPTS-DPC/DPP/V/2023 yang ditandatangani oleh Ketua Umum Megawati Soekarno Putri dan Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto.
Yulius Maulana menuturkan telah mengkosolidasikan kader untuk menyatukan visi misi dalam memenangkan dan membesarkan partai.
“Amanah ini sebuah kehormatan yang harus saya jaga dan jalankan dengan baik, saya sudah konsolidasikan kader demi kemenangan partai,” ungkapnya.
Menurutnya, pentingnya kerja sama dan loyalitas kader untuk meraih kemenangan. “Dengan satu komitmen, satu barisan dan satu komando bahwa PDIP Lahat akan menjadi partai pemenang,” jelasnya.
Lebih lanjut, Yulius Maulana dengan amanah yang diembannya sebagai Ketua DPC sudah siap menghadapi Pemilu 2024.
“Setelah merapikan struktur pengurus sampai ranting maka selanjutnya tinggal menghidupkan mesin partai maka semua akan bergerak sesuai rencana dan terget yang dicanangkan akan tercapai,” tuturnya.
“Berjuang bersama rakyat, 2024 kemenangan rakyat,” tandasnya.